Friday, July 27, 2012

Judul Skripsi: Hubungan Antara Motivasi Belajar dan Minat Baca Siswa dengan Hasil Belajar Fisika


ABSTRAK


Kartika Sari, Lisa. 2011. Hubungan Antara Motivasi Belajar dan Minat Baca Siswa dengan Hasil Belajar Fisika Kelas VII Semester Genap Tahun Pelajaran 2010/2011. Skripsi Program Studi Pendidikan Fisika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Metro. Pembimbing; (1) Drs. Partono, M.Pd. (2) Drs. Purwiro Harjati, M.Pd.

Kata kunci: Motivasi belajar, minat baca, hasil belajar fisika siswa

Pendidikan pada hakekatnya merupakan proses untuk membantu dalam pengembangan dirinya sehingga mampu menghadapi segala perubahan dan permasalahan dengan sikap terbuka serta pendekatan kreatif tanpa kehilangan identitas diri. Untuk menjadikan anak didik sebagai pelajar yang berprestasi baik, memang tidak mudah banyak syarat yang harus dipenuhi.
Motivasi tinggi dianggap akan menimbulkan minat siswa atau merangsang siswa dalam mempelajari dan menguasai pelajaran fisika. Yang dalam hal ini harus diawali dengan membaca buku tentang ilmu fisika, apabila buku-buku bacaan tersedia lengkap maka minat siswa untuk mempelajari dan menguasai pelajaran fisika pun meningkat.
Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar fisika, (2) Untuk mengetahui hubungan antara minat baca dengan hasil belajar fisika, dan (3) Untuk mengetahui hubungan antara motivasi belajar dan minat baca dengan hasil belajar fisika siswa kelas VII semester genap SMP Negeri 7 Metro tahun pelajaran 2010/2011.
Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII semester genap SMP Negeri 7 Metro tahun pelajaran 2010/2011 sebanyak 35 siswa. Data motivasi belajar dan minat baca adalah data primer sedangkan data hasil belajar siswa adalah data sekunder. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah metode angket untuk mengumpulkan data tentang motivasi belajar dan minat baca siswa dan metode dokumentasi untuk memperoleh data tentang hasil belajar siswa.
        Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, diperoleh kesimpulan sebagai berikut: (1) Ada hubungan yang berarti antara motivasi belajar dengan hasil belajar fisika. Hal ini terlihat pada taraf signifikansi α = 5% didapatkan thit > tdaf dengan nilai koefisien korelasi ry1.2 = 0,3863 dan nilai koefisien determinasi parsial r2y1.2 = 0,1492, (2) Ada hubungan yang berarti antara minat baca siswa dengan hasil belajar fisika. Hal ini terlihat pada taraf signifikansi α = 5% didapatkan thit >tdaf dengan nilai koefisien korelasi ry2.1 = 0,5499 dan nilai koefisien determinan parsial sebesar r2y2.1 = 0,3024, (3) Ada hubungan yang berarti antara motivasi belajar dan minat baca siswa dengan hasil belajar fisika. Hal ini terlihat pada taraf signifikansi α = 5% didapatkan fhit­ > fdaf artinya nilai koefisien korelasi R = 0,6119 dan nilai koefisien determinan sebesar R2 = 0,3745 artinya kontribusi motivasi belajar dan minat baca siswa secara bersama-sama sebesar 37,45% dalam meningkatkan hasil belajar fisika.

No comments:

Post a Comment

BERBAGI PENGALAMAN BERHARGA : SELEKSI DUTA RUMAH BELAJAR 2020

 Oleh: Willie Anggrian Tabiik pun... Siang itu, hari Jumat, 20 November 2020 pukul 14.33 WIB masuklah pesan berupa file undangan “202019 –...