Sunday, September 27, 2020

Duta Rumah Belajar (DRB) PembaTIK Pusdatin Kemendikbud [Rumah Belajar]

Level PembaTIK 2020

Tabiik pun,

Duta Rumah Belajar adalah penambahan tangan dari Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam melakukan pengembangan dan pendayagunaan teknologi, informasi, dan komunikasi (TIK) untuk pembelajaran di masing-masing provinsinya terutama untuk penggunaan Rumah Belajar yang merupakan portal pembelajaran GRATISSSS dari pemerintah (belajar.kemdikbud.go.id)  

kemudian,

Apa manfaat menjadi Duta Rumah Belajar ???

  • menjadi wajah perwakilan pemanfaatan teknologi, informasi, dan komunikasi (TIK) untuk pendidikan dan kebudayaan terutama Rumah Belajar
  • berkesempatan mengikuti bimbingan teknis (bimtek) pengembangan bahan ajar berbasis TIK baik di pusat maupun daerah
  • berkesempatan dilibatkan pada acara dan kegiatan pemanfaatan TIK untuk pendidikan dan kebudayaan baik di pusat maupun daerah
  • bertemu dan bertukar wawasan dengan guru-guru berprestasi dari seluruh provinsi di Indonesia.

Duta Rumah Belajar (DRB) ada di setiap provinsi di Indonesia. Lampung menjadi salah satu provinsi yang selalu memiliki perwakikan Duta Rumah Belajar. Berikut ini adalah para Duta Rumah Belajar Provinsi Lampung (DRB Lampung):
  1. Bapak Wahyudi, S. Kom. guru dari SMAN 1 Sungkai Selatan, Lampung Utara adalah Duta Rumah Belajar Lampung tahun 2017 (https://www.youtube.com/watch?v=4-GwNLYDffk)
  2. Ibu Yuni Sudiasih, S.Pd. guru SMAN 1 Tumijajar, Tulang Bawang Barat adalah Duta Rumah Belajar Lampung tahun 2018 (https://www.youtube.com/watch?v=t5i_ljEF8Fs)
  3. Bapak Mirwan Saputra, S.Pd., GR guru SMPN 7 Mesuji, Mesuji adalah Duta Rumah Belajar Lampung tahun 2019 (https://www.youtube.com/channel/UCXUb0O82hsSoea6rHBzC8EA/featured)
DRB Lampung

Pada tahun 2020, terpilih 30 orang Sahabat Rumah Belajar Lampung (SRB), yang merupakan peserta level 4 (berbagi) PembaTIK . Para SRB inilah yang nantinya akan dipilih satu terbaik yang akan menjadi Duta Rumah Belajar provinsi Lampung (DRB Lampung) tahun 2020. Berikut daftar SRB Lampung 2020:

1. Ade Azki Himawan - SMAN 2 Kotabumi - Lampung Utara 
2. Ajat Sudrajat - SMAN 1 Katibung - Lampung Selatan 
3. Ani Meitikasari -SMPN 1 Gedung Aji - Tulang Bawang 
4. Anisa Rizqi Amaliyah - SMK Muhammadiyah 2 Kalirejo - Lampung Tengah 
5. Ari Sulistyawati - SMAN 2 Gedongtataan - Pesawaran 
6. Deka Andriani - SMAN 1 Seputih Mataram - Lampung Tengah 
7. Dwi Nuryanti - SMAN 1 Merbau Mataram - Lampung Selatan 
8. Dwi Sarimiyati - SDN 17 Tanjung Raya - Mesuji 
9.  Eko Suharno - SDN 8 Mesuji Timur - Mesuji 
10. Evi Apriyanti - SMPN 9 Kotabumi - Lampung Utara 
11. Febby Rullya Rasyid - SMAN 4 Bandar Lampung - Bandar Lampung 
12. Fitriyanti - SMPN 2 Blambangan Pagar - Lampung Utara 
13. Hari Rahmadi - SMPN 4 Metro - Metro 
14. Kartiyem - SMAN Way Pengubuan - Lampung Tengah 
15. Lusi Mirawati - SMPN 1 Atap 2 Krui - Pesisir Barat 
16. M Wiratama Albarizi - SMPN 2 Banjit - Way Kanan 
17. Mida Ayu Restanti - SMPN 2 Menggala Timur - Tulang Bawang 
18. Mirnawati - MTs Al Khairiyah Suak - Lampung Selatan
19. Mujiatun - SMPN 2 Banjit - Way Kanan
20. Murit Puji Asmoro - SMKN 1 Mesuji Timur - Mesuji
21. Murjiati - SMPN 1 Rawajitu Timur - Tulang Bawang
22. Nuvis Melodiana - SMPN 4 Krui - Pesisir Barat
23. Rahayu Wiliandri - SMPN 2 Penawartama - Tulang Bawang
24. Rio Afandi - SMPN Satap 5 Mesuji - Mesuji
25. Rudi Riawan - SMPN 2 Tulang Bawang Tengah - Tulang Bawang Barat
26. Sarah Mardiyah - SMAN 3 Tulang Bawang Tengah - Tulang Bawang Barat
27. Sri Wahyuningsih - SMPN Satu Atap 5 Mesuji - Mesuji
28. Syukron Fuad - SMPN 3 Pugung - Tanggamus
29. Valentina Dewi Akhila Candrawilasita - SDS Bhakti Baradatu - Way Kanan
30. Willie Anggrian - SMP Negeri 1 Meraksa Aji - Tulang Bawang




Lampung Siap sukseskan PembaTIK level 4 (berbagi)

Siapapun yang akan terpilih adalah orang yang paling mampu untuk mengemban amanah sebagai Duta Rumah Belajar provinsi Lampung (DRB Lampung) tahun 2020. Belajar dimana, kapan saja, dengan siapa saja.

Merdeka belajarnya,
Rumah Belajar portalnya,
Maju Indonesia

SRB Lampung 2019


#MerdekaBelajar
#RumahBelajar
#PusdatinKemendikbud
#DutaRumahBelajar
#SahabatRumahBelajar 
# Pembatik2020
# PembatikLevel4
# DRB2020
# SRB2020

baca juga:

Sumber:
https://simpatik.belajar.kemdikbud.go.id/
 

Friday, September 25, 2020

BANTUAN KUOTA DATA INTERNET TAHUN 2020

Oleh: Willie Anggrian

Peresmian Kebijakan Bantuan Kuota Data Internet Tahun 2020

Tabiik pun,

Pandemi Corona Virus Desease (Covid-19) telah ditetapkan Presiden Republik Indonesia sebagai Kedaruratan Kesehatan dan Bencana Nasional Nonalam. Ratusan ribu sekolah dan perguruan tinggi ditutup untuk mencegah penyebaran Covid-19, sekitar 68 juta peserta didik melakukan kegiatan belajar dari rumah, serta sekitar 4 juta pendidik melakukan kegiatan belajar mengajar di luar sekolah.

Sesuai dengan Revisi Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Menteri Agama (Menag), Menteri Kesehatan (Menkes), dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tanggal 7 Agustus 2020, sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 serta mengutamakan kesehatan dan keselamatan warga pendidikan, maka satuan pendidikan yang berada di zona oranye dan merah dilarang untuk melakukan proses pembelajaran tatap muka dan melanjutkan belajar dari rumah.

Guna memastikan hak belajar setiap peserta didik terpenuhi, pemerintah menyalurkan bantuan subsidi kuota internet untuk mendukung pelaksanaan pembelajaran jarak jauh kepada peserta didik dan pendidik. Bantuan kuota internet tersebut berupa kuota data internet yang terbagi atas kuota umum dan kuota belajar.

Kuota umum adalah kuota yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi; dan kuota belajar adalah kuota yang hanya dapat digunakan untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.


Besar Kuota Data Internet

PERSYARATAN PENERIMA BANTUAN KUOTA DATA INTERNET

A. Penerima Bantuan

Bantuan kuota internet pendidikan diberikan kepada:

1.  peserta didik pada pendidikan anak usia dini (PAUD) dan jenjang pendidikan dasar dan menengah;

2.  pendidik pada PAUD dan jenjang pendidikan dasar dan menengah;

3.  mahasiswa; dan

4.  dosen.

B. Persyaratan Penerima Bantuan

Penerima bantuan kuota internet pendidikan harus memenuhi

persyaratan sebagai berikut.

1.  Peserta Didik pada PAUD dan Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah

a.  Terdaftar di aplikasi Dapodik; dan

b.  Memiliki nomor ponsel aktif atas nama peserta didik/orang tua/anggota keluarga /wali.

2.  Pendidik pada PAUD dan Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah

a.  Terdaftar di aplikasi Dapodik dan berstatus aktif; dan

b.  Memiliki nomor ponsel aktif.

3.  Mahasiswa

a.  Terdaftar di aplikasi PDDikti, berstatus aktif dalam perkuliahan atau sedang double degree;

b.  Memiliki Kartu Rencana Studi pada semester berjalan; dan

c.  Memiliki nomor ponsel aktif.

4.  Dosen

a.  Terdaftar di aplikasi PDDikti dan berstatus aktif pada tahun ajaran 2020/2021;

b.  Memiliki nomor registrasi (NIDN, NIDK, atau NUP); dan

c.  Memiliki nomor ponsel aktif.

Bantuan Kuota Internet Seluler terdiri atas:

  1. Kuota Umum: Kuota yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi
  2. Kuota Belajar: Kuota yang hanya dapat digunakan untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.
Daftar laman dan aplikasi pembelajaran yang dapat diakses menggunakan kuota belajar, silakan cek di website kuota-belajar.

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai pemberian bantuan kuota belajar, silakan unduh Buku Saku FAQ Program Kuota Belajar disini.

Sudah dapat bantuan kuota data internet tahun 2020 bagi siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen)?

 

Belajar dimana saja, kapan saja, dengan siapa saja.


Yuk, akses platform Rumah Belajar (https://belajar.kemdikbud.go.id) dan streaming Suara Edukasi (https://suaraedukasi.kemdikbud.go.id) serta TV Edukasi (https://tve.kemdikbud.go.id) untuk menemani belajarmu di rumah.


Merdeka belajarnya,

Rumah Belajar portalnya,

Maju Indonesia.


Sumber:
http://kuota-belajar.kemdikbud.go.id/
https://www.kemdikbud.go.id/main/files/download/4beaa6f3e3cb105
https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2020/09/kemendikbud-resmikan-kebijakan-bantuan-kuota-data-internet-2020
https://web.facebook.com/PortalRumahBelajar/

BIMTEK PEMBATIK PUSDATIN KEMDIKBUD

Oleh: Willie Anggrian

Tampilan beranda akun SIMPATIK

Tabiik pun,

PembaTIK adalah kepanjangan dari Pembelajaran Berbasis TIK, merupakan program peningkatan kompetensi TIK guru yan mengacu pada kerangka kerja peningkatan kompetensi TIK guru UNESCO. Standar kompetensi TIK tersiri dari 4 level yaitu :

Level 1: literasi

Level 2: implementasi

Level 3: kreasi

 Level 4: berbagi 

atau biasa disebut 4i leveling

Manfaat mengikuti PembaTIK adalah:

1. meningkatkan kemampuan TIK sesuai dengan perkembangan teknologi terkini

2. mendapatkan sertifikat pada setiap level dengan skala nasional

3. berkesemapatan untuk menjadi Duta Rumah Belajar 

Berikut ini tahapan dalam pelaksanaan kegiatan PembaTIK:

1. Bimtek Daring level 1 (literasi)

  • melakukan registrasi melalui aplikasi simpatik (simpatik.belajar.kemdikbud.go.id)
  • mendaftar pada salah satu gelombang yang tersedia
  • mengikuti kelas bimtek daring
  • mengunduh modul dan mempelajari materi pembelajaran secara mandiri
  • ujian sertifikasi daring level 1
  • peserta yang lulus mendapat sertifikat level 1
2. Bimtek Daring level 2 (implementasi)
  • semua peserta yang lulus level 1 melanjutkan ke level 2 
  • melakukan pendaftaran pada salah satu gelombang level 2 yang tersedia di aplikasi simpatik (simpatik.belajar.kemdikbud.go.id)
  • mengikuti kelas bimtek daring 
  • mengunduh modul dan mempelajari materi pembelajaran secara mandiri
  • mengunggah video dokumentasi dan testimoni pemanfaatan TIK untuk pembelajaran
  • ujian sertifikasi daring level 2
  • peserta yang lulus mendapat sertifikat level 2
3. Bimtek Daring level 3 (kreasi)
  • semua peserta yang lulus level 2 dapat melanjutkan ke level 3
  • melakukan pendaftaran pada sala satu gelombang level 3 yang tersedia di aplikasi simpatik (simpatik.belajar.kemdikbud.go.id)
  • mengikuti kelas bimtek daring
  • mengunggah modul dan mempelajari pembelajaran secara mandiri
  • mengunggah karya konten pembelajaran
  • ujian sertifikasi daring level 3
  • peserta yan lulus mendapat sertifikat level 3
4. Bimtek Daring level 4 (berbagi)
  • peserta terpilih dari tiap provinsi akan mengikuti level 4 yang dilaksanakan secara daring dengan 30 peserta dari setiap provinsinya
  • peserta disebut sebagai Sahabat Rumah Belajar (SRB)
  • melakukan inovasi pembelajaran dan berbagi pengetahuan
  • peserta yang lulus mendapat sertifikat level 4
  • peserta terbaik di level 4 akan dikukuhkan sebagai Duta Rumah Belajar (DRB)
Sampai Artikel ini diterbitkan jumlah peserta bimtek PembaTIK tahun 2020:
Level 1 (literasi) sebanyak 71.492 orang
Level 2 (implementasi) sebanyak 13.349 orang
Level 3 (kreasi) sebanyak 4.434 orang
Level 4 (berbagi) sebanyak 30 orang setiap provinsi, maka 30 orang x 34 provinsi = 1.020 orang

Adapun 30 peserta level 4 yang kemudian disebut dengan Sahabat Rumah Belajar (SRB) untuk provinsi Lampung tahun 2020 yaitu:

1. Ade Azki Himawan - SMAN 2 Kotabumi - Lampung Utara 
2. Ajat Sudrajat - SMAN 1 Katibung - Lampung Selatan 
3. Ani Meitikasari -SMPN 1 Gedung Aji - Tulang Bawang 
4. Anisa Rizqi Amaliyah - SMK Muhammadiyah 2 Kalirejo - Lampung Tengah 
5. Ari Sulistyawati - SMAN 2 Gedongtataan - Pesawaran 
6. Deka Andriani - SMAN 1 Seputih Mataram - Lampung Tengah 
7. Dwi Nuryanti - SMAN 1 Merbau Mataram - Lampung Selatan 
8. Dwi Sarimiyati - SDN 17 Tanjung Raya - Mesuji 
9.  Eko Suharno - SDN 8 Mesuji Timur - Mesuji 
10. Evi Apriyanti - SMPN 9 Kotabumi - Lampung Utara 
11. Febby Rullya Rasyid - SMAN 4 Bandar Lampung - Bandar Lampung 
12. Fitriyanti - SMPN 2 Blambangan Pagar - Lampung Utara 
13. Hari Rahmadi - SMPN 4 Metro - Metro 
14. Kartiyem - SMAN Way Pengubuan - Lampung Tengah 
15. Lusi Mirawati - SMPN 1 Atap 2 Krui - Pesisir Barat 
16. M Wiratama Albarizi - SMPN 2 Banjit - Way Kanan 
17. Mida Ayu Restanti - SMPN 2 Menggala Timur - Tulang Bawang 
18. Mirnawati - MTs Al Khairiyah Suak - Lampung Selatan
19. Mujiatun - SMPN 2 Banjit - Way Kanan
20. Murit Puji Asmoro - SMKN 1 Mesuji Timur - Mesuji
21. Murjiati - SMPN 1 Rawajitu Timur - Tulang Bawang
22. Nuvis Melodiana - SMPN 4 Krui - Pesisir Barat
23. Rahayu Wiliandri - SMPN 2 Penawartama - Tulang Bawang
24. Rio Afandi - SMPN Satap 5 Mesuji - Mesuji
25. Rudi Riawan - SMPN 2 Tulang Bawang Tengah - Tulang Bawang Barat
26. Sarah Mardiyah - SMAN 3 Tulang Bawang Tengah - Tulang Bawang Barat
27. Sri Wahyuningsih - SMPN Satu Atap 5 Mesuji - Mesuji
28. Syukron Fuad - SMPN 3 Pugung - Tanggamus
29. Valentina Dewi Akhila Candrawilasita - SDS Bhakti Baradatu - Way Kanan
30. Willie Anggrian - SMP Negeri 1 Meraksa Aji - Tulang Bawang

Berikut ini profil dari DRB dan SRB Provinsi Lampung tahun 2020:
Video DRB dan SRB Lampung tahun 2020

Merdeka belajarnya,
Rumah Belajar portalnya,
Maju Indonesia


#MerdekaBelajar
#RumahBelajar
#Pusdatin
#DutaRumahBelajar
#SahabatRumahBelajar
#PembatikLevel4
#PembatikBerbagi
#DRB2020
#DRBLampung
#SRBLampung

Sumber:
https://simpatik.belajar.kemdikbud.go.id/

Bela sungkawa atas meninggalnya bapak Hendriawan Widiatmojo
Salah satu founder portal Rumah Belajar

Baca juga:

  


Wednesday, September 23, 2020

Fitur Portal Rumah Belajar Kemendikbud


Tabiik pun,

Rumah Belajar adalah portal pembelajaran yang menyediakan bahan belajar dan fasilitas komunikasi dan interaksi antar komunitas. Rumah Belajar ditujukan untuk siswa, guru dan masyarakat luas dimanapun dan kapanpun. Sesuai dengan motto Rumah Belajar yaitu "Belajar dimana saja, kapan saja, dengan siapa saja".

A. Fitur utama di Rumah Belajar antara lain:

1. Sumber Belajar

Sumber Belajar menyajikan materi ajar bagi siswa dan guru berdasarkan kurikulum. Materi ajar disajikan secara terstruktur dengan tampilan yang menarik. Sumber Belajar disajikan dalam gambar, video, animasi, simulasi, dan permainan (game online) 

2. Bank Soal

Bank Soal adalah fitur kumpulan soal dan materi evaluasi siswa yang dikelompokkan berdasarkan topik ajar. Tersedia juga berbagai akses soal latihan, ulangan.

3. Kelas Maya
Kelas Maya di dalam Rumah Belajar merupakan sebuah Learning management system (LMS) yang dikembangkan khusus untuk memfasilitasi terjadinya pembelajaran online (daring) antara guru dan siswa dimana saja dan kapan saja.

4. Laboratorium Maya 

Laboratorium Maya adalah fitur simulasi praktikum laboratorium yang ada disajikan secara interaktif dan menarik, dikemas bersama lembar kerja siswa dan teori praktikum.

B. Fitur pendukung di Rumah Belajar antara lain:

1. Buku Sekolah Elektronik (BSE) 

Buku Sekolah Elektronik disebut juga BSE, adalah inisiatif dari Kemendikbud yang bertujuan untuk menyediakan buku ajar elektronik untuk tingkat pendidikan dari SD, SMP, SMA dan SMK. Pemerintah (Kemendikbud) melalui Pusat Perbukuan membeli hak cipta buku-buku sekolah di berbagai jenjang pendidikan kemudian buku tersebut diunggah ke website. WEB BSE merupakan situs yang menyajikan buku dengan format .pdf yang dapat dibaca secara online atau dapat diunduh kemudian dibaca offline melalui portal Rumah Belajar.

2. Peta Budaya

Peta Budaya merupakan fitur yang tersedia di dalam portal Rumah Belajar. Peta Budaya merupakan kumpulan budaya dari seluruh Indonesia. Peta Budaya disajikan dalam gambar, video, animasi, dan permainan (game online)  

3. Wahana Jelajah Angkasa

Wahana Jelajah Angkasa, fitur ini adalah tur virtual dengan medan turnya adalah luar angkasa. Fitur ini memanfaatkan program Worldwide Telescope (WWT) dengan bahasa pengoperasian utamanya disajikan dalam Bahasa Inggris. Penggunaanya mudah dan praktis. 

4. Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan

Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan atau biasa disebut PKB. Fitur ini mencakup kegiatan pendidikan dan pelatihan yang dapat diambil oleh guru, tenaga kependidikan dan aparatur sipil negara secara online. Fitur ini terdiri dari rangkaian diklat sesuai dengan bidang kompetensi yang ingin ditingkatkan.   

5. Karya Bahasa dan Sastra

Karya Bahasa dan Sastra merupakan fitur yang memberikan banyak pilihan buku cerita yang disesuaikan dengan kebutuhan dan minat baca anak. Fitur ini terdiri atas 3 konten yaitu prosa, puisi dan referensi.

6. Edugame

Bermain sambil belajar dengan fitur edugame Rumah Belajar, fitur ini menyediakan beragam gim (permainan) interaktif yang dapat dimanfaatkan oleh siswa baik secara mandiri maupun dengan bimbingan guru atau orang tua. Permainan yang disediakan telah dirancang untuk membantu siswa memahami konsep dasar dari materi yang disajikan. 



Merdeka belajarnya, Rumah Belajar portalnya, maju Indonesia!

Sumber referensi:
https://belajar.kemdikbud.go.id/
http://simpatik.belajar.kemdikbud.go.id/uploads/tipe_pelatihan/5cd1ae27a347704fc7bd6cc0f533cfc2.pptx
http://simpatik.belajar.kemdikbud.go.id/uploads/tipe_pelatihan/80c2c010011b10ce0aa1e51a76bbfbd1.pdf

#MerdekaBelajar #RumahBelajar #DutaRumahBelajar #SahabatRumahBelajar #DRBLampung #SRBLampung #PembaTIKlevel4 #DRB2020 #PembatikBerbagi #FiturRumahBelajar #PortalRumahBelajar 


BERBAGI PENGALAMAN BERHARGA : SELEKSI DUTA RUMAH BELAJAR 2020

 Oleh: Willie Anggrian Tabiik pun... Siang itu, hari Jumat, 20 November 2020 pukul 14.33 WIB masuklah pesan berupa file undangan “202019 –...